Selasa, 30 Juli 2013

Nasyid MadSolar!!!




Sanlat di SMA Rimba Madya kali ini berbeda. Yaitu hadirnya grup nasyid MadSolar. Apa Madsolar itu? yuk kita bahas! Berawal dari kekurangan personil dari Madcapella. Oh ya, Madcapella sendiri adalah singkatan dari Madya Acapella. Mereka adalah grup naasyid yang sudah terkenal dikalangan SMA Rimba Madya ini lho! Kemudian karena mereka sudah berteman baik dengan grup nasyid dari Man 2 bogor, yaitu Solid Voice. Maka kekurangan personil inipun diisi oleh Levi dan  Febriansyah. Dan terbentuklah nama grup MadSolar, atau Madya Solid Voice All Star. Jadi seluruh nama personilnya adalah Syahrul, Arfin, Indra, Levi, Ferbiansyah, dan Rahman.
Pada hari Senin 29 Juni 2013 mereka muncul, tepatnya di SMA Rimba Madya. MadSolar mendapat sambutan yang hangat dari para murid. Ini terbukti ketika mereka melantunkan nasyid “ Epik Sejati” semua murid mendengarkan dengan seksama. Dan dilanjutkan dengan lagu “Bang Toyyib ala MadSolar” dan diakhiri dengan nasyid berjudul “Pasrahkan Diri.” Semua terbungkus rapi karena keapikan mereka membawa suasana para murid.
MadSolar pun menutup penampilannya dan pulang dengan iringan tepuk tangan. Itu juga menandakan bahwa waktu menghibur sekaligus dakwah mereka berakhir.” Kami membawakangrup nasyid MadSolar ini dengan berhasil” menurut Rahman salah seorang personil MadSolar. Jadi pasti bakal kangen nih dengan kehadiran MadSolar di acara yang akan datang. Hehe, semoga aja sering- sering di undang untuk mengisi acara di SMA Rimba Madya ini.
                                    @Salam Pena Merah, oleh Arditya Rifdi Budiman



Tidak ada komentar:

Posting Komentar